Senin, 26 Desember 2016

KENAPA ABJAD KEYBOARD DISUSUN SECARA ACAK?

Pertanyaan ini muncul ketika writer sedang kuker alias kurang kerjaan. Tapi, apakah readers pernah terpikirkan pertanyaan diatas? Apa readers menemukan jawabannya? Yuk baca lebih lanjut untuk mengetahui apa alasannya!

Pada tahun 1868 keyboard ditemukan oleh Christopher Latham Sholes. Pada saat itu susuan keyboard disusun secara urut dari a- z. Dengan susunan abjad yang masih teratur membuat user mengetik dengan cepat. Saking cepatnya dalam mengetik tangkai-tangkai yang menghentakkan pita tersebut mengalami kegagalan mekanik.

Christopher merasa penemuannya ini masih perlu dikembangkan. Akhirnya ia kembali mengacak-acak susuan abjad dan ia pun berhasil menemukan susuan abjad yang paling sulit yang ada sampai sekarang ini, yaitu QWERTY. Tujuannya sudah tentu untuk mencegah terjadinya kegagalan mekanik kembali. Dan Christopher menjual keyboardnya ini dengan kombinasi QWERTY kepada Remington pada tahun 1873.

Jumat, 11 November 2016

MACAM - MACAM FORMAT GAMBAR

Hasil gambar untuk contoh gambar bmpa.) BMP (bitmap image)
          Gambar yang terdiri dari kumpulan titik-titik yang membentuk suatu gambar. Kumpulan titik-titik tersebut dinamakan PICTURE ELEMENTS atau sering disebut dengan PIXEL. BMP berfungsi untuk menyimpan data hingga 24bit. Jika readers men-zoom foto dan menemukan kotak-kotak pada gambar tersebut, itu berarti gambar yang readers zoom memiliki format BMP.


b.) EPS (encapsulated postscript)
          Postscript EPS mendukung berbagai macam modus pewarnaa, misalnya RGB, Lab, CMYK, Duplex, Warna Berindeks, dan skala abu-abu. Serta berfungsi sebagai pertukaran dokumen antar program grafis.

CARA MERAWAT KOMPUTER

1. Tutup atau close program yang tidak perlu
2. Pastikan ventilasi disekitar komputer cukup, agar bisa melakukan pertukaran udara
3. Install program antivirus
4. Uninstall program yang tidak perlu
5. Gunakan UPS atau Stabilizer
6. Defrag harddisk secara berkala
7. Aktifkan screen saver untuk menghemat baterai
8. Bersihkan recyle bin atau file sampah secara rutin
9. Memasang kabel ground
10. Jangan meletakan speaker active dekat monitor
11. Bersihkan motherboard dan periferal lain dari debu secara berkala

DESAIN GRAFIS - GRAFIK - VEKTOR - BITMAP

          Desain grafis adalah gambar yang tersusun dari koordinat-koordinat. Dengan demikian sumber gambar yang muncul pada monitor atas titik-titik yang punya nilai koordinat (x , y)

          Menurut para ahli, desain grafis adalah:
> Suyanto = Aplikasi dari keterampilan seni dan komunikasi untuk kebutuhan bisnis dan industri.

> Jessica Helfan = Kombinasi kompleks kata-kata dan gambar, angka, grafik, foto, ilustrasi yang membutuhkan pemikiran khusus dari seorang individu, sehingga mereka menghasilkan sesuatu yang khusus, sangat berguna, dan mudah diingat.

GRAFIK
          Grafik dibagi menjadi dua, yaitu vektor dan bitmap. Vektor adalah gambar yang tersusun atas pola garis dan geometri (kurva) dan bersifat independent. Sedangkan bitmap adalah gambar yang tersusun atas pola titik atau dot yang disebut pixel (picture elemen) serta bersifat resolution dependent.

APLIKASI BERBASIS VEKTOR DAN BITMAP
- Vektor > Adobe Ilustrator, Corel Draw, Canvas 8, Xara x', Zoner Draw, dan Creature House Expression.
- Bitmap > Corel Photo Paint, Paint, Adobe Photoshop, Adobe Photo Deluxe, dan Paint Shop Pro.

PRINSIP STORYBOARD

Dalam proses pembuatan storyboard, ada empat prinsip yang harus diperhatikan, yaitu;
1.) Pesan visual harus kreatif (asli, luwes, lancar)
2.) Komunikatif
3.)Efisien dan efektif
4.) Estetis

Untuk memenuhi prinsip tersebut, maka konsep dan strategi yang harus dilakukan adalah konsep 5W+1H. Meliputi;
1.) Ide cerita & pesan apa yang disajikan dalam naskah
2.) Apa jenis genre-nya
3.) Apa setting-nya dan alur
4.) Kepada siapa cerita diperuntukkan
5.) Bagaimana cara pengambilan gambar (pemilihan warna, framing, & angle)
6.) Apa peluang dan target dari pembuatan film tersebut
7.) Apa yang diperlukan untuk mendukung cerita
8.) Teknik pendekatan komunikasi

Didalam storyboard, harus ada format storyboard, yaitu;
1.) Sketsa/gambaran layar, halaman, frame.
2.) Warna, penempatan ukuran grafik
3.) Teks / narasi
4.) Animasi
5.) Video / Audio
6.) Dan hal lain yang perlu diketahui oleh tim produksi

TIPS MEMILIH LAPTOP UNTUK SEORANG DESAIN GRAFIS

          Menjadi seorang desain grafis tentu saja tidak mudah. Mereka dituntut untuk bisa membuat hal baru yang tidak dipikirkan oleh orang lain. Dalam proses menuangkan idenya, tentu mereka membutuhkan alat bantu agar apa yang dipikirkan dapat diwujudkan. Dan sekarang writer memberi tahu spesifikasi laptop yang cocok untuk seorang desainer grafis. Lets read more!

1. Processor
          Dalam dunia komputer, processor diibaratkan seperti otak manusia. Tanpa processor sebuah komputer tidak akan berfungsi. Dalam pemilihan processor ada hal yang harus diperhatikan adalah :
a.) Clock speed, adalah ukuran dari seberapa besar kecepatan komputer menyelesaikan perhitungan dasar dan melakukan operasi. Satuannya adalah Hertz.
b.) Jumlah inti otak (core)
c.) System Hyper Threading
d.) Besar cache

          Writer sarankan untuk yang nantinya akan menjadi seorang desainer grafis, pilihlah laptop yang processornya diatas i3 (Intel) dan AMD yang setara atau lebih.

2. RAM
          Semakin besar kapasitas RAM, maka semakin cepat kinerja laptop itu sendiri. Writer sarankan spesifikasi RAM minimal 2GB atau lebih baik lagi jika kalian memiliki RAM minimal 4GB.

3. VGA
          Usahakan memilih VGA dengan spesifikasi diatas 1GB. Dan pilih VGA yang tidak on board. Writer sarankan pilihlah VGA yang Nvdia atau ATI Radeon.

Selasa, 08 November 2016

KATEGORI MULTIMEDIA - "MULTIMEDIA COMMUNICATION"

MULTIMEDIA KOMUNIKASI
          Menggunakan media masa (masa) seperti TV, Radio, media cetak, dan internet untuk mempublikasikan / menyiarkan / mengkomunikasikan material advertising, publicity, entertaiment, news, education, dll.

PRODUKSI MULTIMEDIA KOMUNIKASI
1. Televisi
          Media telekomunikasi terkenal sebagai penerima siaran gambar bergerak beserta suara, baik itu monokrom (hitam putih) maupun berwarna.

          Kata TELEVISI berasa dari Yunani > TELE (jauh) dan VISI (penglihatan)

          Televisi merupakan sistem elektronik yang mengirimkan gambar diam dan gambar hidup bersama suara melalui kabel atau ruang.

          Sistem ini menggunakan peralatan yang mengubah cahaya dan suara kedalam gelombang elektrik dan mengkonversi lagi kedalam cahaya yang dapat dilihat dan suara yang dapat didengar.

KELEBIHAN TV
1. TV memancarkan berbagai jenis bahan audio visual termasuk gambar diam, film, drama, dll.
2. TV dapat menyajikan visual & suara yang amat sulit diperoleh pada dunia nyata.
3. TV dapat menyajikan program yang berbeda & dipahami oleh berbagai usia.

KEKURANGAN TV
1. Hanya mampu menghasilkan komunikasi satu arah.
2. Pada saat disiarkan gambar berjalan terus.
3. Layar TV tidak dapat menjangkau seluruh kelas, apabila ditayangkan didepan kelas.

KATEGORI MULTIMEDIA - "MULTIMEDIA CONTENT PRODUCTION

MULTIMEDIA CONTENT PRODUCTION
          Multimedia adalah penggunaan dan pemprosesan beberapa media (text, audio, graphics, animation, dll) yang berbeda untuk menyampaikan informasi atau menghasilkan produk multimedia.

ALUR MULTIMEDIA PRODUCTION

Hasil gambar untuk alur multimedia production


Sabtu, 29 Oktober 2016

MENGGAMBAR BENTUK

- PENGERTIAN -
          Menggambar bentuk adalah memindahkan objek atau benda yang ada di sekitar kita keatas bidang gambar menurut arah pandangan dan cahaya yang sama.

- MACAM - MACAM BENTUK -
a.) Kubistis
           Bentuk yang menyerupai kubus atau benda yang bentuk dasarnya kubus atau balok.

b.) Silindris
          Benda yang bentuk dasarnya silinder atau bulat. Contohnya seperti gelas, botol, tabung, dll.

c.) Bentuk Bebas
          Benda yang bentuk dasarnya tidaklah beraturan atau benda yang tidak bisa dimasukan dalam kategori kubistis dan silindris. Contohnya seperti kain, buah-buahan, sayuran, patung, anatomi tubuh, dan sebagainya.

- TIPS MENGGAMBAR BENTUK -
          Jika readers ingin belajar menggambar bentuk, readers bisa mengikuti tips dibawah ini, yaitu;

MENGGAMBAR SKETSA

- PENGERTIAN SKETSA -
          Sketsa merupakan lukisan awal yang kasar dan ringan yang umumnya digunakan sebagai kerangka dalam menghasilkan karya lukis yang utuh atau sebagai langkah awal untuk mengemukakan gagasan tentang sesuatu.


 


- JENIS - JENIS SKETSA -
          Sketsa mempunya banyak jenis, antara lain ;
1. Menggambar Garis Besar
          Adalah sketsa yang hanya membuat garis-garis bentuk yang sederhana tanpa ada rincian dan tidaklah selesai.

2. Sketsa Cepat
          Adalah sketsa yang dalam prosesnya hanya menggunakan beberapa garis saja untuk menampilkan suatu citra sketsa.

3. Studi Citra
         Adalah sketsa yang berupa coretan-coretan dengan cepat dan kurang terperinci.

- ATURAN DALAM MENGGAMBAR SKETSA-
          Dalam menggambar sketsa, ada beberapa aturan yang bisa dilakukan, yaitu;
1. Membuat kerangka gambar yang terdiri dari garis-garis vertikal, horizontal, atau lengkung secara tipis-tipis.
2. Menggambar garis sekundernya, misalnya melukis kerangka kubus atau kotak dalam keadaan tipis juga.
3. Menebalkan garis sketsa yang sudah benar ketebalannya sesuai karakter yang diinginkan oleh penggambar.

Jumat, 28 Oktober 2016

PENGERTIAN ESTETIKA & NIRMANA

Estetika berasal dari bahasa Yunani, yang artinya adalah hal yang mempelajari kualitas keindahan objek, maupun daya impuls dan pengalaman estetika pencipta dan pengamatnya.

Nirmana adalah ilmu kedesainan yang mempelajari dasar desain mengenai warna, bidang, bentuk ruang dengan berbagai bentuk pendekatan kreatif eksperimentatif, meliputi komposisi, irama, harmoni, dan sebagainya.

Kamis, 27 Oktober 2016

PENGERTIAN STORYBOARD

          Secara harfiah, storyboard didefinisikan sebagai area berseri (berjajar) dari sebuah cerita atau gambar sketsa yang digunakan sebagai alat perencanaan untuk menunjukan secara visual bagaimana aksi dari sebuah cerita berlangsung, dan akan menjadi dasar keseluruhan cerita.

- MENGAPA PERLU STORYBOARD? -
          Storyboard berperan menjadi gambaran dasar dari sebuah produk yang akan kita bangun. Ini merupakan rancangan dari hal yang akan kitaa buat. Seperti game, film, animasi, dan lain-lain.

 - AWAL MULA STORYBOARD -
          Awalnya berupa kumpulan kertas gambar yang berisi rangkaian kejadian dalam sebuah produksi. Hal ini menjadi kerangka dasar bagi sutradara dan skenario untuk menentukan bagaimana produksi berjalan.

- TUJUAN STORYBOARD -
1. Sebagai panduan orang-orang yang terlibat didalamnya (sutradara, cameraman, animator, dll)
2. Sebagai alat komunikasi ide keseluruhan film.
3. Menjelaskan alur narasi
4. Memvisualisasikan film atau produk yang dibuatnya
5. Menentukan timing, percobaan dengan menggunakan berbagai sudut kamera, perpindahan kamera, dan kesinambungan antara elemen-elemen dalam sebuah frame.

- KOMPONEN STORYBOARD-
         Pada umumnya storyboard dan storyline menjadi satu kesatuan yang saling mendukung terdiri dari beberapa adegan yang tersusun. Didalamnya terdapat :
1. Bentuk adegan / potongan cerita / gambar sketsa
2. Bentuk dramatisi = berisi adegan tentang adegan karakter tertentu
3. Tata letak visual dari adegan tersebut

PENGERTIAN FRAME DALAM DUNIA MULTIMEDIA

Hai!
          Sekarang, writer mau menjelaskan apa itu frame. Tapi, bukan frame yang artinya bingkai & berbentuk persegi atau persegi panjang. Frame kali ini adalah frame yang sering dipakai dalam bidang multimedia. Lets read more<3

Frame adalah satuan terkecil dalam video.

          Pada Adobe Flash, frame diumpamakan seperti kertas HVS yang telah digambar. Dan apabila kita mengubah salah satu frame, maka frame lain akan mengikuti perubahan tersebut. KENAPA? Karena, frame tidak dapat berdiri sendiri.

          Penggunaan frame dalam animasi stopmotion adalah sebagai rangka yang berisi benda atau gambar yang diam. Sehingga frame yang satu dengan yang lain harus saling mendukung agar terjadi pergerakan objek atau objeknya menjadi tampak hidup.

KARAKTERISTIK MULTIMEDIA DAN ISTILAH DALAM MULTIMEDIA

- KARAKTERISTIK MULTIMEDIA -

a. Bentuk Linear
          Artinya, dimana pengguna dapat bernavigasi sesuai urutan dari satu frame atau bite ke informasi ke yang lainnya.

b. Bentuk Non Linear
          Artinya, dimana pengguna tidak dapat bernavigasi secara bebas oleh rute yang telah ditentukan.

- ISTILAH DALAM MULTIMEDIA -

1. Multimedia Interaktif
          Artinya, user dapat mengontrol apa dan dalam hal apa elemen multimedia dikirimkan.

2. Progammer Multimedia
          Artinya, orang yang mengintegrasikan elemen bentuk keseluruhan yang harus menggunakan sebuah sistem bahasa pemrograman (HTML)

3. Proyek Multimedia
          Artinya, sarana perangkat lunak pesan dan isi yang dapat dipresentasikan dalam layar komputer atau TV.

ETIMOLOGI MULTIMEDIA

Menurut etimologi, Multimedia berasal dari bahasa Yunani, yaitu :
> Multi yang artinya Banyak
> Medium yang artinya Perantara

      Jadi, multimedia adalah penggunaan berbagai media yang berbeda untuk menyampaikan informasi melalui teks, gambar, animasi, suara, dan lain-lain.

- DEFINISI MENURUT AHLI -
1. Wahono (2007)
          Multimedia adalah perpaduan dari teks, grafik, sound, animasi, video untuk menyampaikan pesan atau informasi.

2. Robin dan Linda (2001)
          Multimedia adalah alat yang dapat menciptakan presentasi yang dinamis dan interaktif yang mengkombinasikan teks, grafik, audio, video, dan lain-lain.

KAIDAH ESTETIKA DAN SENI GRAFIS

- KOMPONEN DESAIN GRAFIS -
            Dalam desain grafis, diperlukan komponen agar suatu desain dapat menarik mata (eye ctaching), antara lain :

1. Garis
2. Bentuk
3. Warna, tekstur, dan cahaya
4. Ilustrasi / gambar
5. Huruf / typografi
6. Ruang

- PRINSIP SENI GRAFIS DALAM DESAIN KOMUNIKASI VISUAL -
a.) Desain = berasal dari kata Desainer (Perancis) yang artinya gambar.
b.) Grafis = berasal dari kata Graphen (Latin) yang artinya garis.
c.) Komunikasi = berasal dari kata Communis (Latin) yang artinya memberikan informasi.
d.) Visual = berarti hal yang berkaitan dengan indra penglihatan.

MENGENAL JENIS SCANNER DAN CARA MERAWATNYA

Apa itu scanner?
Hasil gambar untuk scanner png

Scanner merupakan sebuah alat untuk menyalin gambar atau teks yang kemudian disimpan dalam memori komputer, selanjutnya dapat disimpan ke berbagai media penyimpanan.


MENGATASI BUNYI BEEP PANJANG SAAT LAPTOP DINYALAKAN

Pernahkah readers mengalami saat menyalakan laptop, tiba-tiba bunyi 'beep' berkali-kali dan panjang? Terus harus tekan enter dulu untuk masuk ke windows (tidak otomatis) dan salah satu tombol keyboard run terus (typing sendiri)?

Itu yang dialami oleh writer pas mau nyalain laptop untuk ngerjain tugas. Bunyi 'beep' berkali-kali, harus tekan enter untuk masuk ke windows, dan tombol '[' typing sendiri. Awalnya panik dan udah punya rencana untuk nabung buat dibawa ke tukang service. Tapi, sebelum dibawa ke tukang service, writer iseng-iseng buat searching di internet. Alhasil, berhasil.

Dan sekarang writer mau berbagi bagaimana caranya mengatasi hal diatas.

CARA MENGATASI MASALAH YANG SERING TERJADI PADA KOMPUTER

Barang-barang elektronik memang tidak pernah lepas dari yang namanya gangguan. Contohnya seperti komputer atau laptop. Namun gangguan tersebut bisa dicegah jika kita bisa merawatnya dengan selayaknya.

Jika kita menyalakan komputer atau laptop, lalu komputer atau laptop tersebut tidak berjalan, maka diperlukan pendeteksian terhadap beberapa gangguan dengan menjalankan program BIOS. Bagaimana caranya ?

1. BIOS secara otomatis akan mendeteksi semua hardware yang terpasang pada motherboard.
2. Jika terdapat kesalahan maka tampilan pada monitor akan blank (kosong) dan komputer akan mengeluarkan kode berupa bunyi 'beep' secara berkala.


MENGENAL JENIS - JENIS PRINTER

Printer adalah sebuah perangkat output berupa piranti keras (hardware) yang terhubung ke komputer atau perangkat digital lain yang mempunyai fungsi untuk mencetak tulisan atau gambar ke media cetak.


Ternyata, printer tidak hanya mempunyai satu jenis. Ada 8 jenis printer yang diciptakan untuk memudahkan pekerjaan manusia, antara lain :

a.) Daisy Wheel = printer yang menggunakan kumpulan huruf yang tersusun pada piringan (mesin ketik)

Hasil gambar untuk printer daisy wheel
DAISY WHEEL

KRITERIA WEBSITE YANG BAIK

1. USABILITY
Artinya sebagai suatu pengalaman pengguna dalam berinteraksi dengan aplikasi atau situs web sampai pengguna dapat mengoperasikannya dengan mudah dan cepat.

Web harus memenuhi 5 syarat untuk mencapai tingkat usability yang ideal antara lain :
a. Mudah dipelajari
b. Efisien dalam penggunaan
c. Mudah untuk diingat
d. Tingkat kesalahan renda
e. Kepuasan readers dalam membaca

2. SISTEM NAVIGASI
Sebuah website harus dapat membantu pengunjung untuk menemukan jalan yang mudah ketika menjelajahi situs web.

Ada 8 syarat navigasi yang baik :
a. Mudah untuk dipelajari
b. Tetap konsisten
c. Memungkinkan feedback (umpan balik)
d. Muncul dalam konteks
e. Menawarkan alternatif lain
f. Memerlukan perhitungan waktu dan tindakan
g. Menyediakan voice message (pesan suara)
h. Mendukung tujuan dari readers

3. GRAPHIC DESIGN
Desain yang baik adalah memiliki komposisi warna yang baik dan konsisten, layout grafik yang konsisten, teks yang mudah dibaca, penggunaan grafik yang memperkuat isi teks, penggunaan animasi yang tepat, dan secara keseluruhan membentuk pola yang harmonis sehingga enak untuk dilihat.


ANIMASI

Contoh dan Jenis – Jenis Animasi :
  1. Animasi 2D (2 Dimensi).
  2. Animasi 3D (3 Dimensi).
  3. Stop Motion Animasi.
  4. Animasi Jepang (Anime).
  5. Animasi Cell.
  6. Animasi Frame.
  7. Animasi Sprite.
  8. Animasi Path.
  9. Animasi Spline.
  10. Animasi Vektor.
  11. Morphing.
  12. Animasi Clay.
  13. Animasi Digital.
  14. Animasi Karakter.

EMPAT SIFAT PENTING MULTIMEDIA

1. Informasi disajikan melalui komputer, dimana pengguna dapat melihat, mendengar, dan dapat saling berbalas-balasan.

Apabila tidak ada sifat ini, maka dapat dikatakan polimedia atau mixedmedia.

2. Polimedia artinya penyajian informasi tanpa menggunakan sistem komputer. Tetapi informasi tetap disajikan melalui televisi, radio, buku teks, dan lain-lain.

3. Navigasi artinya salah satu sifat yang berguna untuk menghubungkan pengguna dalam menggunakan produk multimedia.

4. Interaktif artinya pengguna diperbolehkan berinteraksi secara bebas dengan pengguna lainya.